Rabu, 28 April 2010

Berakhirnya Riwayat Floppy Disk

Popularitas floppy disc terus menurun bahkan bisa dibilang di ambang punah karena tak lagi digunakan banyak orang. Produsen komputer pun mulai meniadakannya di PC dan laptop baru buatannya.

Terus menurunannya permintaan membuat perusahaan pembuat floppy disc menghentikan produksinya. Sony yang merupakan salah satu pemasok floppy disc terbesar misalnya berencana tak lagi membuatnya mulai Maret tahun depan. "Kebanyakan konsumen yang masih tersisa adalah para pengguna peralatan lama di sektor pendidikan dan pusat riset," kata Sony. Tahun lalu pasar floppy disc di jepang saja mencapai 12 juta buah dan Sony memasok sekitar 70 persennya.


Kebutuhan akan floppy disc pernah mengalami masa puncak pada pertengahan 1990-an saat hampir semua komputer menggunakan peralatan yang berkapasitas 1,44 MB tersebut. Namun, permintaan atas floppy disc terus menurun sejak berkembangnya CD-R, CD-RW, bahkan USB flash disc yang menawarkan kapasitas penyimpanan data jauh lebih besar. (kompas)

5.0
Agregar a facebook

Artikel Terkait:

3 komentar:

Sakit Kepala on 29 April 2010 pukul 21.00 mengatakan...

setuju banget...aku juga dukung berakhirnya riwayat monitor CRT/tabung...boros listrik dan merusak mata..! bikin kepala pusing kena radiasinya.
www.sakit-kepala.com

Manik Manik on 29 April 2010 pukul 21.04 mengatakan...

CD keping juga perlu di akhiri..cos gak bisa dipakai berulang ulang.
manik-manik.com

hard drive discount coupun on 30 April 2010 pukul 10.12 mengatakan...

sekarang jamannya seba FLASH..

Posting Komentar

 

Recent Comment

Pengikut